Warga Kota Ikhlaskan Helmi Pimpin Provinsi Bengkulu

PILKADA 2020 - Rabu, 25 November 2020

Konten ini di Produksi Oleh :

Warga

GARUDA DAILY – Kepemimpinan Helmi Hasan di Kota Bengkulu telah terbukti. Begitu banyak kebahagiaan yang dihadirkannya saat menjadi wali kota. Warga pun mengikhlaskan pemimpinnya itu melaju ke kursi Gubernur Bengkulu, sebab bagi mereka, apa yang telah dilakukan Helmi di kota, juga harus dirasakan masyarakat se-Provinsi Bengkulu.

“Di tempat saya di Bumi Ayu, semua jalan mulus. Saya terkesan dengan bantuan Covid-19 yang diberikan Helmi Hasan secara merata ke seluruh masyarakat Kota Bengkulu. Saya dan keluarga merasa terbantu di kala pandemi yang membuat kehidupan kami mengalami kesulitan. Sampaikan salam saya, terima kasih untuk Helmi Hasan,” ungkap Julhaidir.

Julhaidir juga memuji performance Helmi saat debat, baik debat pertama maupun putaran kedua. Jika kedua paslon lainnya terkesan saling serang dan bahkan buka aib, Helmi fokus terhadap 20 Kunci Bahagianya.

“Demokrasi dijalani dengan bersaing secara sehat lah, jangan menjelekkan, jangan saling memburukkan. Pahami bahwa kompetisi itu pasti ada yang menang dan ada yang kalah,” katanya menanggapi Debat Terbuka.

Pujian yang sama disampaikan warga Kelurahan Betungan Maya. Menurutnya, justru Helmi lah yang paling berhak dan memiliki peluang untuk mengkritisi kedua paslon yang notabene pernah menjabat gubernur, namun peluang tersebut tidak ambil oleh Helmi.

“Helmi itu walaupun dalam persaingan tidak menjatuhkan lawannya. Terus dia itu kalau berjanji semua ditepatinya, jalan gang-gang di tempat kami semua diaspal rapi dan bagus. Helmi bagus dalam memimpin” tukasnya. (Bro)

BACA LAINNYA


Leave a comment