Rohidin Optimis Pulau Baai Jadi Pintu Gerbang Ekonomi Kawasan Tengah Sumatra

PILKADA 2020 - Selasa, 10 November 2020

Konten ini di Produksi Oleh :

Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Nomor Urut 2 Rohidin Mersyah dan Rosjonsyah (Foto tangkap layar Youtube RBTV Camkoha)

GARUDA DAILY – Di Debat Terbuka Antar Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu 2020, Senin, 9 September 2020, Calon Gubernur Bengkulu Nomor Urut 2 Rohidin Mersyah menegaskan komitmennya untuk Bengkulu Maju, Sejahtera, dan Hebat.

“Kami Paslon 02 berkomitmen untuk mewujudkan Bengkulu yang maju, sejahtera, dan hebat. Sesungguhnya visi ini sudah kami jalankan dan akan kami tuntaskan dalam periode kedua kepemimpinan saya sebagai gubernur. Bengkulu ini akan maju kalau ada integrasi dan konektivitas program yang berskala nasional, regional, dan lokal,” papar Rohidin.

Calon Petahana ini optimis, di periode kedua kepemimpinannya nanti Pulau Baai akan menjadi pintu gerbang ekonomi Bengkulu, dan juga kawasan tengah Pulau Sumatera. Konektivitas antar wilayah yang melibatkan banyak stakeholder terus dilanjutkan dan ditargetkan tuntas.

“Pengembangan kawasan Pelabuhan Pulau Baai yang terintegrasi dengan Bandara Fatmawati dan ditunjang dengan Lapangan Udara Angkatan Laut, dan terkoneksi dengan jalan tol kawasan tengah Sumatra, ini memastikan bahwa Pulai Baai akan menjadi pintu gerbang ekonomi Bengkulu dan kawasan tengah Pulau Sumatera,” ujarnya.

Ditambahkan Rohidin, apa yang telah dilakukan dalam tempo kepemimpinannya yang terbilang singkat, hanya dua tahun sejak definitif menjadi gubernur akhir tahun 2018 lalu, merupakan langkah awal menuju kemajuan yang sesungguhnya.

“Dan ini harus didukung dengan penguatan kelembagaan pemerintah, baik vertikal maupun perguruan tinggi serta transformasi Bank Bengkulu menjadi bank syariah. Di samping itu hilirisasi produk pertanian harus kita lakukan secara massif, inilah yang menjadi awal kemajuan Bengkulu yang sesungguhnya,” pungkasnya.

Penulis: Doni S

BACA LAINNYA


Leave a comment