Dari Kota Menuju Provinsi Bengkulu Religius

PILKADA 2020 - Selasa, 3 November 2020

Konten ini di Produksi Oleh :

Helmi-Muslihan

GARUDA DAILY – Bagi Helmi Hasan, jalan mulus, rumah sakit megah, dan lain sebagainya tak ada artinya tanpa agama. Oleh sebab itu, konsistensinya terjaga dalam mewujudkan Bengkulu menjadi kota yang religius. Kini sang Muazin Sosial berikhtiar maju Pilgub Bengkulu 2020, visi religius tak lantas ditinggalkannya, Bengkulu menjadi provinsi yang religius adalah dasar perjuangannya.

Harapan yang saMa juga menjadi keinginan besar warga Desa Bandung Jaya Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang. Ketika Rakyat Bengkulu memberikan mandat, maka Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Nomor Urut 2 Helmi Hasan dan Muslihan Diding Soetrisno harus memprioritaskan pendidikan agama.

“Dari program Pak Helmi Hasan yang kami harapkan untuk diprioritaskan jika nanti beliau jadi gubernur yaitu soal pendidikan, khususnya dalam bidang pendidikan agama. Karena mau tidak mau harus kita akui bahwa pendidikan agama itu sangatlah penting untuk kita semua, itu yang prioritas,” kata Tokoh Masyarakat Bandung Jaya Daroni Ali.

Selain itu, yang tak kalah pentingnya adalah peningkatan taraf perekonomian warga, khususnya petani, yang kerap dihantui masalah tidak stabilnya harga hasil panen.

“Untuk pertanian yang perlu dikendalikan mengenai harga yang selama ini tidak stabil. Dan apa yang dikeluhkan dan diinginkan warga semuanya sudah ada di program Pak Helmi Hasan dan Pak Muslihan DS, maka dari itu kami di sini siap menangkan beliau berdua agar terwujud Bengkulu yang religius dan bahagia seperti yang selalu digaungkan Pak Helmi Hasan,” ujar Daroni.

Sebagai jawaban terhadap persoalan pendidikan yang diaspirasikan masyarakat, Helmi-Muslihan punya program 1 Desa 1 Hafiz Alquran, kemudian program Beasiswa dan Seragam Sekolah Gratis.

Dari sektor pertanian, Helmi-Muslihan hadir dengan program 100 Ribu Hektare Lahan Produktif serta Irigasi, Handtraktor, Bibit, Pupuk, Sertifikat Gratis, dan Hasil Panen Dibeli. Juga ada program berdirinya Pabrik Pengolahan Hasil Pertanian, Perkebunan, Peternakan, dan Perikanan.

Kesemua program itu dikemas dalam satu nafas perjuangan APBD untuk Rakyat.

Namun untuk mewujudkan kesemua itu, Helmi mengajak warga masyarakat se-Provinsi Bengkulu untuk memakmurkan rumah ibadah.

“Siapa saja yang menolong agama Allah maka akan ditolong Allah, siapa yang memakmurkan masjid, InsyaAllah, Allah akan memberikan keberkahan kepada kita semua khususnya masyarakat Provinsi Bengkulu,” demikian Helmi. (Bro)

BACA LAINNYA


Leave a comment