Warga Kota Padang Minta Helmi-Muslihan Bangun Jalan dan Jembatan Provinsi Yang Tak Kunjung Diperhatikan

PILKADA 2020 - Jumat, 9 Oktober 2020

Konten ini di Produksi Oleh :

Cawagub Bengkulu Nomor Urut 2 Muslihan Diding Soetrisno menyapa masyarakat

GARUDA DAILY – Tak kunjung mendapat perhatian, warga Desa Darati Kecamatan Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong Syarifudin meminta kepada Paslon Nomor Urut 1 Helmi Hasan-Muslihan Diding Soetrisno untuk membangun dan memperbaiki jalan dan jembatan yang menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Bengkulu, ketika terpilih nanti.

Syarifudin mengatakan, Kota Padang berbatasan langsung dengan Tebing Tinggi, Sumatera Selatan, namun jalan dan jembatan yang ada terabaikan. Sejak dibangun pertama kali, belum ada perbaikan sama sekali dari Pemprov Bengkulu. Bahkan hingga saat ini jembatan tersebut belum juga permanen.

Kondisi ini berbanding terbalik dengan jalan pengubung yang ada di provinsi tetangga.

“Sedangkan jalan penghubung milik tetangga sudah mulus sampai ke perbatasan provinsi kita. Kami mohon kepada Helmi-Muslihan jika terpilih nanti tolong perhatikan jalan kami ini, karena sayang sekali jika terus seperti ini, karena jalan ini akses tercepat menuju provinsi tetangga,” harap Syarifudin yang menyampaikan langsung aspirasinya kepada Calon Wakil Gubernur Bengkulu Muslihan Diding Soetrisno.

Muslihan sendiri pada Kamis, 8 Oktober 2020, diketahui berkunjung ke lima kecamatan di Rejang Lebong, salah satunya Kota Padang, dalam rangka menyapa, bersilaturahmi, menjaring aspirasi, dan mensosialisasikan Visi Misi serta 20 program kebahagiaan Paslon Nomor Urut 1.

Berbagai keluhan masyarakat yang menginginkan perubahan terjadi di Provinsi Bengkulu diterima mantan Bupati Rejang Lebong ini. Baik itu persoalan infrastruktur dasar, problem petani, bahkan keluhan keamanan warga Curup yang akan melintasi daerah Lembak. Seperti yang diungkapkan warga Air Meles Atas, Curup Tengah Suprianto.

“Tolong diperhatikan keamanan jalan lintas Curup-Lubuklinggau pak, karena kami sebagai warga Curup yang sering melalui jalan tersebut selalui dihantui ketakutan saat melintas,” ungkapnya.

Maju dengan 20 Kunci Bahagia ala HM

Helmi Hasan dan Muslihan Diding Soetrisno adalah Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Nomor Urut 1. Diusung PAN, Partai Hanura, dan Partai Nasdem Helmi-Muslihan maju dengan semangat perjuangan APBD untuk Rakyat, untuk mewujudkan Bengkulu menjadi provinsi yang bahagia dan religius.

APBD untuk Rakyat diterjemahkan lewat 20 program kebahagiaan yang lebih populis dengan sebutan 20 Kunci Bahagia ala Helmi-Muslihan (HM). Mayoritas program tersebut adalah program yang berhasil dan sukses direalisasikan Helmi Hasan selama menjabat Wali Kota Bengkulu dua periode. Dan makin klop dengan kehadiran Tokoh Senior di Bengkulu, Muslihan.

Berbekal pengalaman menjadi bupati di dua kabupaten berbeda, yakni Rejang Lebong dan Bengkulu Utara. Kemudian berlatar belakang militer dan juga pimpinan partai politik, yaitu Ketua DPD Partai Hanura Provinsi Bengkulu, Muslihan merupakan figur yang tepat untuk mendampingi Helmi yang relatif masih sangat muda.

20 Kunci Bahagia Ala Helmi-Muslihan:

1. 100 persen jalan provinsi mulus
2. 100 ribu hektare lahan produktif serta irigasi, handtraktor, bibit, pupuk, sertifikat gratis, hasil panen dibeli
3. 100 ribu ekor sapi, kerbau, kambing
4. 100 ribu lapangan kerja serta meningkatkan kesejahteraan dan keselamatan buruh, pekerja, PTT, dan ASN
5. 1 desa 1 ambulans
6. 1 desa 1 hafiz Alquran
7. Beasiswa dan seragam sekolah gratis
8. HM Samawa, peduli anak yatim, lansia, disabilitas, dan para janda
9. Terwujudnya transportasi udara antar kabupaten/kota
10. Tersedianya air bersih, lampu jalan, sarana olahraga, seni budaya, dan wifi gratis di setiap desa
11. Pabrik pengolahan hasil pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan
12. Bantuan kapal dan alat tangkap nelayan
13. Balai Raya dan mobil dinas Sabtu Minggu untuk rakyat
14. RasMie terenak di dunia
15. Berdirinya mini hospital di setiap kecamatan
16. Menyediakan penginapan gratis bagi keluarga pasien dari desa di Rumah Sakit M Yunus Bengkulu
17. Terwujudnya pelayanan rumah sakit terbaik di dunia
18. Program bedah rumah HM Bahagia
19. Rumah ibadah makmur 24 jam
20. Haji dan Umrah gratis

Penulis: Doni S

BACA LAINNYA


Leave a comment