Sandi, Jokowi dan Prabowo Sudah, Giliran Ma’ruf Amin Sambangi Bengkulu

PEMILU 2019 - Minggu, 17 Maret 2019

Konten ini di Produksi Oleh :

Ma’ruf Amin/Foto Republika

GARUDA DAILY – KH Ma’ruf Amin yang juga cawapres nomor urut 1 dijadwalkan akan ke Bengkulu pada Rabu 20 Maret 2019 nanti. Kedatangannya untuk menjadi narasumber dialog kerukunan antar umat beragama yang digelar di Hotel Horizon, Bengkulu. Selain itu, Ma’ruf juga akan menjadi narasumber dalam seminar nasional “Menjawab Tudingan Miring Pasar modal Syariah”.

Di sela menjadi narasumber dua kegiatan itu, Ma’ruf akan meluangkan waktu menggelar pertemuan tertutup dengan pengurus Nahdlatul Ulama (NU) Bengkulu, dilanjutkan pertemuan khusus dengan TKD, relawan dan pengurus partai pengusung Jokowi-Ma’ruf Amin.

Baca juga Pesan Helmi Hasan ke Sandiaga: Makmurkan Rumah Ibadah di NKRI

Menurut Ketua STIESNU Bengkulu Evan Setiawan, kedatangan Ma’ruf tidak terkait kampanye, melainkan menjadi narasumber dialog dan seminar nasional. Di sela waktu dimanfaatkan juga untuk pertemuan dengan tim dan relawan, serta partai pengusung juga PWNU Bengkulu.

“Beliau (Ma’ruf Amin) adalah mantan Rois Aam PBNU, maka kita sebagai pengurus NU wajib menyambutnya, semoga dengan kehadiran beliau menjadi narasumber dua kegiatan ilmiah itu akan menjadi pencerah visi tentang pasar modal syariah dan menjadi penguat kerukunan hidup antar umat beragama di Bengkulu,” kata Evan.

Baca juga Jokowi: cucu saya lahir di PKU Muhammadiyah Solo

Ditambahkannya, persoalan kerukunan antar umat beragama di Bengkulu selama ini sudah berlangsung baik, oleh karena itu, menjelang Pemilu 2019 perlu dikuatkan lagi agar tidak timbul konflik antar agama. Sosok Ma’ruf dianggap mampu menjadi peneduh kerukunan antar umat beragama.

Diakui Evan, simbol keulamaan Ma’ruf tidak bisa lepas dari organisasi NU. Oleh karenanya, menjadi kewajiban bagi jemaah dan pengurus NU untuk selalu ta’dzim kepada ulama.

Baca juga Ajak Prabowo Makmurkan Rumah Ibadah, Helmi Hasan: Solusi Kemakmuran NKRI

Dia berharap melalui dua kegiatan yang dihadiri Ma’ruf bisa menjadi pencerah kerukunan antar umat beragama sekaligus menjawab persoalan tentang pasar modal syariah yang saat ini mulai menggema dalam pasar modal. (Rilis)

BACA LAINNYA


Leave a comment