Longsor di Kaur Hancurkan Rumah Warga

GARUDA DAILY - Selasa, 22 Agustus 2017

Konten ini di Produksi Oleh :

Musibah tanah longsor di Desa Ulak Pandan, Nasal, Kaur luluhlantakan rumah warga

GARUDA DAILY – Musibah tanah longsor, Senin Malam 21 Agustus 2017, di Desa Ulak Pandan Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur hancurkan rumah warga. Longsor diakibatkan hujan deras yang mengguyur kawasan daerah tersebut. Bahkan tanah longsor terjadi di beberapa titik. Beruntung tidak ada korban jiwa akibat musibah alam ini.

“Rumah warga kami bernama Suryati hancur ditimpa material tanah dan lumpur akibat hujan deras semalam. Akibat longsor yang menimpa rumah warga desa tersebut, kerugian mencapai Rp300 jutaan,” terang Kades Ulak Panda Sarmubin.

Respon cepat terhadap musibah ini ditunjukan Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur bersama Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kaur.

Sementara itu, Kapolsek Nasal Iptu Yana Rohyana mengimbau agar warga tetap selalu waspada dan lebih berhati-hati karena cuaca buruk dan meningkatnya intensitas hujan.

“Sehingga rawan longsor dan banjir, jika ada kejadian serupa saya minta warga segera berkoordinasi dengan kepolisian setempat, agar cepat diberi pertolongan,” tukas Kapolsek. [Kkip]

BACA LAINNYA


Leave a comment