Pemprov dan Bappeda Provinsi Bengkulu Hadiri Musrenbang RKPD Benteng

GARUDA DAILY - Kamis, 29 Maret 2018

Konten ini di Produksi Oleh :

Posted on 29/03/2018

Pemprov Bengkulu dan Pemkab Benteng siap bersinergi untuk membangun Bengkulu

GARUDA DAILY – Dalam rangka membangun sinergi antar pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota, Plt Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten I Setdaprov Bengkulu Hamka Sabri, didampingi Plt Kepala Bappeda Provinsi Bengkulu Noni Yuliesti turut menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Bengkulu Tengah, 29 Maret 2018.

Musrenbang dalam rangka penyusunan RKPD tahun 2019 yang mengambil tema “Peningkatan Kualitas Infrastruktur Untuk Mendukung Pertumbuhan Sektor Unggulan dan Perbaikan Pelayanan Publik” tersebut diikuti Bupati dan Wakil Bupati Benteng Ferry Ramli dan Septi Peryadi, DPD RI, DPRD Provinsi Bengkulu dan Kabupaten Benteng serta unsur OPD dan FKPD.

Asisten I Setdaprov Bengkulu Hamka Sabri

Asisten I Hamka Sabri pada kesempatan itu memaparkan program prioritas pembangunan nasional dan Provinsi Bengkulu yang harus menjadi acuan bagi pemerintah kabupaten dalam menyusun RKPD.

Terkait usulan yang disampaikan langsung Bupati Ferry Ramli ia menjelaskan, bahwa setiap usulan akan ditampung dan segera disampaikan kepada Gubernur Bengkulu, kemudian dibawa ke dalam forum Musrenbang Provinsi Bengkulu.

“Nanti penyampaian usulan dari Bupati Bengkulu tengah, akan saya jelaskan dan sampaikan kepada Gubernur, baik secara lisan maupun tertulis, dan hasil Musrenbang ini nanti akan kita bahas bersama Bappeda Provinsi,” terang Asisten I.

Sebelumnya, Ferry Ramli dalam sambutannya menyampaikan bahwa keadaan infrastruktur di kabupaten Bengkulu tengah sudah mulai membaik, namun masih terdapat di beberapa tempat yang merupakan wewenang dari Pemerintah Provinsi Bengkulu, seperti jalan dan jembatan yang masih sangat memperihatinkan.

“Saya minta agar Pemerintah Provinsi Bengkulu, dapat memperhatikan keadaan jalan dan jembatan yang ada di Bengkulu tengah, dan kualitas bangunan harus jadi perhatian,” tutur Ferry Ramli.

Hal ini dimaksudkan agar nanti setelah ada pembangunan infrastruktur, tidak mudah rusak.

“Jangan sampai nanti infrastruktur dibangun, namun tidak berusia lama sudah seperti semula,” lanjutnya.

Berikut 5 Program Prioritas Pembangunan Daerah 2016-2021 Pemerintah Provinsi Bengkulu (Sumber: Bappeda Provinsi Bengkulu)

  1. Pengentasan Kemiskinan & Peretasan Ketertinggalan;
    Pembangunan Sapras Desa Tertinggal
    Pemerataan Pendidikan
    Pemerataan Kesehatan
    Penguatan Ekonomi Desa
    Bantuan Masyarakat Miskin
    Pemberdayaan Masyarakat Miskin
  2. Penguatan Komoditas Unggulan Agro-Maritim & Hilirisasi;
    Intensifikasi Produk Unggulan Agro-Maritim
    Diversifikasi Produk Agro-Maritim
    Penguatan Distribusi dan Perluasan Pasar
    Penguatan Kelembagaan dan Iptek Kelompok Tani Nelayan
    Pengelolaan Agro-Maritim Sekaligus Hilirisasi
    Akses Keuangan dan Permodalan
  3. Pengembangan Infrastruktur Strategi & Industrialisasi;
    Buka Akses dan Konektifitas Pesisir Barat Sumatera
    Pengembangan Pelabuhan Laut, Bandara, Pembangkit Listrik dan Air Bersih
    Optimalisasi Potensi Pertambangan
    Pengembangan Pelabuhan Pulai Baai Sebagai Poros Maritim Indonesia
    Pengembangan Bandara Perintis Pulau Enggano
  4. Transformasi Birokrasi & Tata Kelola Pemerintahan Berbasis IT;
    Peningkatan Kualitas Indeks Kepuasan Masyarakat Dalam Perizinan
    Penempatan ASN Berdasarkan Kualifikasi Kompetensi
    Penerapan E-Government
    Peningkatan Kualitas Pengelolaan Keuangan Daerah
    Peningkatan Akuntabilitas Kinerja
  5. Visit 2020 Wonderful Bengkulu;
    Penataan Ruang Pariwisata: Alam, Sejarah, Budaya, Religi, Kuliner dan Wisata Buatan
    Pengembangan Destinasi: Daya Tarik, Akses, Sapras Umum, Sadar Wisata
    Penguatan Kelembagaan Pariwisata: Organisasi, SDM Terampil, Litbang
    Pengembangan Pemasaran wisata: Pasar, Kemitraan, Promo
    Industri Pariwisata: Produk, Teknologi, Jaringan dan Event

[ILTM/Adv]

Musrenbang RKPD Benteng dibuka dengan memukul dol bersama-sama
Bupati Ferry Ramli menyerahkan usulan pembangunan kepada Asisten I Hamka Sabri
Musrenbang RKPD Benteng berlangsung khidmat

BACA LAINNYA


Leave a comment