Kepala OPD Tak Hadir Launching Aplikasi e-Basen, Wabup Lebong Kesal

NEWS - Kamis, 14 Desember 2017

Konten ini di Produksi Oleh :

GARUDA DAILY – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lebong launching aplikasi terbaru bernama e-Basen atau e-Perencanaan, Kamis 14 November 2017. Namun sayang momen penting yang dihadiri Wakil Bupati Lebong Wawan Fernandes ini justru tidak dihadiri banyak kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). OPD hanya mengirimkan perwakilannya saja. Wawan pun menunjukan kekesalannya di depan forum.

“Saya sangat menyesalkan para kepala OPD yang tidak hadir dalam launching aplikasi e-Basen untuk pembangunan Kabupaten Lebong. Ini awal untuk kemajuan Lebong. Saya harap yang mewakili dari masing-masing OPD dapat memahami aplikasi E-Basen ini,” ungkapnya.

Ia pun mengingatkan kalau sebelumnya Kabupaten Lebong telah diundang KPK untuk menghadiri acara penanggulangan korupsi dan pengawasan kepada OPD akan semakin ketat. Oleh karena itu, Wawan sangat mengharapkan setiap OPD untuk wajib menggunakan aplikasi e-Basen tersebut.

“Di tahun 2018 mendatang setiap OPD akan diawasi dengan ketat, jadi di setiap OPD menjalankan kinerjanya sebaik mungkin terutama dalam menggunakan aplikasi e-Basen ini untuk kemajuan Kabupaten Lebong,” kata Wawan.

Sementara itu, Kepala Bappeda Lebong Robert Rio Mantovani menambahkan, aplikasi e-Basen disiapkan dengan keterbatasan SDM. Bappeda telah semaksimal mungkin menyiapkan e-Basen, mengingat di akhir Desember aplikasi harus sudah selesai.

“Saya sangat mengharapkan setiap OPD mampu menjalankan dan memahami aplikasi e-Basen ini dengan cepat dan baik demi kemajuan pembangunan Kabupaten Lebong. Setiap OPD yang bisa menjalankan aplikasi ini dengan baik nantinya, akan saya berikan bonus kepada OPD tersebut,” tambah Robert. [trf]

BACA LAINNYA


Leave a comment