Akhir Bulan, Tenno Resmi Gantikan Husni

POLITIK - Jumat, 18 Januari 2019

Konten ini di Produksi Oleh :

Rapat Banmus DPRD Seluma

GARUDA DAILY – Jika tak ada aral melintang, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma Tenno Heika, akhir bulan ini resmi dikukuhkan sebagai Ketua DPRD Seluma, menggantikan koleganya Husni Thamrin yang tersandung kasus tindak pidana korupsi.

Hal ini berdasarkan hasil Rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Seluma, yang membahas tentang jadwal pelantikan ketua pengganti, juga dewan PAW (Penggantian Antar Waktu). Dijadwalkan pelantikan akan digelar pada 29 Januari 2019.

Disampaikan Wakil Ketua I DPRD Seluma Ulil Umidi, untuk pelantikan Ketua DPRD masih menunggu SK (Surat Keputusan) Gubernur Bengkulu yang asli. Sebab yang diterima saat ini baru salinannya saja. Sedangkan untuk dewan pengganti Husni belum diterima sama sekali SK-nya.

“Kalau yang pimpinan, kita baru terima salinan, dan kalau tidak ada perubahan sore ini akan diserahkan yang aslinya kepada pihak sekretariat dewan, untuk PAW anggota belum ada,” ucap Ulil, Jumat 18 Januari 2019.

Dijelaskannya, pelantikan akan digelar secara bersamaan, antara pelantikan ketua dan PAW kedua dewan dari Partai Golongan Karya dan Nasional Demokrat. Dengan syarat SK gubernur yang asli untuk Tenno dan Iin sumandi harus segera diterima pihak sekretariat.

“Kita akan agendakan secara bersamaan, jadi semua akan kita lantik pada hari yang sama, melalui paripurna istimewa. Maka dengan itu harus ada SK aslinya dulu, karena pada saat pelantikan harus dibacakan,” terang Ulil.

Terpisah, Tenno mengatakan SK yang asli sore ini akan diserahkan ke sekretariat. Namun untuk SK PAW Iin masih tertunda.

“Iya sore ini kita serahkan, SK aslinya ada dengan saya tembusannya. Untuk SK iin masih tertunda,” singkat Tenno.

Penulis: Yedi Kustanto

BACA LAINNYA


Leave a comment