Kampanye Akbar Urung, ini penjelasan Tim Helmi-Dedy

PILWAKOT BENGKULU 2018 - Rabu, 20 Juni 2018

Konten ini di Produksi Oleh :

GARUDA DAILY – Rabu 20 Juni 2018 merupakan jadwal yang diberikan KPU Kota Bengkulu kepada Paslon Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu 2018 Nomor Urut 3 Helmi Hasan-Dedy Wahyudi untuk menggelar kampanye akbar.

Namun kampanye akbar yang biasanya terpusat di satu titik tersebut urung dilaksanakan. Sebab Tim Helmi-Dedy lebih memilih untuk kampanye langsung, berkunjung ke rumah-rumah warga dan bertatap muka secara langsung.

Hal ini dilakukan dengan berbagai pertimbangan yang telah dibahas oleh Tim Pemenangan Paslon Nomor Urut 3.

Baca Tetap Solid Menangkan Helmi-Dedy, ini kegiatan Gerindra sebelum silaturahmi ke rumah Linda

“Kita tidak membatalkan kampanye akbar, tim hari ini telah berkumpul dan kita menemui masyarakat secara langsung untuk mendengarkan aspirasinya, saya rasa ini lebih baik, kita menjelaskan secara langsung apa visi misi kita ke depan,” kata salah seorang Tim Helmi-Dedy Agoes Aswandi, di Kantor DPW PAN Provinsi Bengkulu.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Andi ini menjelaskan bahwa memilih untuk tidak melakukan kampanye disatu titik itu adalah langkah terbaik, hal ini dikarenakan jika Paslon Nomor Urut 3 melakukan kampanye disatu titik akan banyak mengganggu aktivitas masyarakat dan merepotkan banyak orang.

Lihat Terciduk ke Kediaman Linda, Ketua Gerindra: Murni Berlebaran

“Hal ini kita lakukan untuk tidak menggangu masyarakat, belum lagi saat ini masih dalam suasana lebaran, nanti jika berkumpul dengan mendatangkan artis seperti paslon lain akan menimbulkan kemacetan, belum lagi harus melibatkan banyak aparat kepolisian, kita juga harus melihat banyakan moderat atau baiknya, saya rasa hal itu yang menjadi bahan pertimbangan kita, dan yang jelas kita tidak membatalkan kampanye akbar karena pada hari ini tim dan paslon terus melakukan kampanye kepada masyarakat,” sampai dia. [Dwi]

BACA LAINNYA


Leave a comment