Dewan Sorot Pengelolaan Anggaran Covid-19 Pemprov Bengkulu

NEWS - Rabu, 1 Juli 2020

Konten ini di Produksi Oleh :

Usin Abdisyah Putra Sembiring/Facebook

GARUDA DAILY – Pengelolaan anggaran Covid-19 Pemprov Bengkulu disoroti Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, karena dinilai tidak jelas. Pasalnya, permintaan legislatif terkait tranparansi penggunaan anggaran tersebut belum juga diakomodir. Untuk itu, dewan mengusulkan pembentukan pansus.

Menurut Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah Putra Sembiring, pembentukan pansus dipandang penting guna mengawasi kinerja dan anggaran Covid-19 yang ada di Provinsi Bengkulu. Ditambah tidak ada penjelasan secara rinci atas penyampaian Pemprov terkait pengelolaan dana Covid-19.

“Kita menilai tidak jelasnya pengelolaan dana Covid-19 yang dilakukan oleh Pemprov Bengkulu,” kata Usin, Selasa, 30 Juni 2020.

Disampaikan Usin, pada rapat bersama antara Banggar dan TAPD, tidak dipaparkan secara jelas terkait pengelolaan dana Covid-19 tersebut.

“Penggunaan anggaran Covid-19 hanya pada tiga sub yakni Dinas Kesehatan, RSUD M Yunus, dan Dinas Koperasi dan UKM, dari tiga ini kita minta item-itemnya. Sampai hari ini tidak ada disampaikan pada kami,” ungkapnya.

Usin juga mempertanyakan hal-hal apa saja yang telah dilakukan Pemprov dengan anggaran yang ada. Sebab yang ia ketahui, alat PCR atau swab test masih pinjam.

“Masa test swab harus minjam, saya tidak tahu hari ini sudah ada atau belum. Tapi harus minjam, ini yang parah. Jadi selama Covid-19 ini kemana saja dana tersebut dibelanjakan, sehingga alat swab saja kita belum miliki. Jika nanti Covid-19 ini masih berlanjut tentu akan menjadi tanda tanya besar soal alat tersebut,” demikian Usin.

Sementara itu, Wakil Gubernur Bengkulu Dedy Ermansyah menyambut baik usul dewan terkait pembentukan pansus. Sebab menurutnya, semakin banyak yang mengawasi semakin bagus.

“Soal kemana anggaran itu dibelanjakan, jujur saya tidak tahu-menahu. Kita harapkan dan yang sudah dianggarkan itu tepat sasaran. Tadi ada usulan kalau DPRD provinsi akan membentuk Pansus, kita sangat mendukung langkah tersebut, semakin banyak yang mengawasi, semakin bagus, kita menyambut baik hal itu,” ujar Dedy. (Red)

Sumber: RMOL Bengkulu

BACA LAINNYA


Leave a comment