10 Incumbent Bertahan, Anggota DPRD Mukomuko Terpilih Didominasi Wajah Baru

PEMILU 2019 - Sabtu, 4 Mei 2019

Konten ini di Produksi Oleh :

Kantor DPRD Kabupaten Mukomuko (Sumber: Redaksi Mukomuko)

GARUDA DAILY – Calon DPRD Kabupaten Mukomuko 2019-2024 terpilih didominasi wajah baru. Sebanyak 15 dari 25 Anggota DPRD Kabupaten Mukomuko berhasil mengungguli suara calon petahana. Sementara itu, sebanyak 10 Anggota DPRD Mukomuko Periode 2014-2019 tetap bertahan. Hal ini berdasarkan hasil Pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu yang digelar KPU Mukomuko di Hotel Madyara, 1-4 Mei 2019.

Dari 15 wajah baru yang ditetapkan beradasarkan Pleno tersebut, dari Dapil Mukomuko I diantaranya Ansori Hardios (PDI-P), Aceng Jakaria (Demokrat), Mustadin (Perindo) dan Novri Ardiantasari (Hanura).

Kemudian dari Dapil Mukomuko II Damsir (Gerindra), Samsudin Sihite (PDI-P), Suntoko (Golkar), Nopi Yanto (Perindo), Kabri (PAN) dan Nursalim (Demokrat). Sedangkan dari Dapil III, direbut oleh Roni Pasla (PDI-P), M. Yusak (Golkar),  Sukandi (PKS), Antonius Dalle (Perindo) dan Syamsurizal (PAN).

Adapun 10 Anggota DPRD Mukomuko yang terpilih kembali untuk Periode 2019-2014, dari Dapil Mukomuko I Maskur (PKB), Armansyah (Gerindra), M. Ali Saftaini (Golkar), Busril (NasDem) dan Fajar Anita Puspitasari (PAN). Dari Dapil II Sardiman (Demokrat) dan Safa’at (PKB), serta dari Dapil III Suwarno (NasDem), Busra (Gerindra) dan Wisnu Hadi (PKPI). (Yance Askomandala)

BACA LAINNYA


Leave a comment